Pengaruh Bahan Invigorasi terhadap daya berkecambah benih padi (Oryza sariva L) dalam proses Pengujian mutu benih

PRAMUDYA, Rizhal Maliq Fatian Ananda (2022) Pengaruh Bahan Invigorasi terhadap daya berkecambah benih padi (Oryza sariva L) dalam proses Pengujian mutu benih. Other thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sekitar 95% penduduk Indonesia mengkonsumsi beras sebagai makanan pokok dan dalam beberapa tahun terakhir permintaan beras tumbuh setiap tahun seiring dengan pertumbuhan populasi negara. Maka dari itu harus diiringi dengan tingkat produksi yang tinggi. Dalam peningkatan ini harus menggunakan benih yang memiliki daya berkecambah yang tepat untuk dapat mengimbangi itu. Penelitian ini dilaksanakan di kampus Polbangtan Yogyakarta Magelang pada bulan April hingga Mei dilakukan penelitian terhadap pengaruh bahan invigorasi dan lama perendaman terhadap daya perkecambahan benih padi (oryza sativa L.). Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap, dengan faktorial yang terdiri dari dua faktor. Faktor pertama adalah bahan invigorasi dan bahan kedua adalah lama perendaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kombinasi, pengaruh, dan interaksi dari kedua faktor tersebut. Faktor bahan invigorasi terdiridari 5 bahan yaitu air, PEG 6000, Giberelin, air kelapa, dan Ekstrak bawang merah. Sedangkan faktor lama perendaman terdiri dari 3 waktu yaitu direndam selama 0 jam, 24 jam, dan 48 jam. Hasil analisis menggunakan sidik ragam ANOVA . Kemudian jika berbeda nyata maka diuji lanjut menggunakan DMRT dengan taraf 5%. Dari kedua faktor tersebut didapat kombinasi perlakuan yang terbaik yaitu perlakuan L1B2 atau benih yang direndam dengan giberelin selama 24 dengan nilai rata rata daya berkecambah 99,67%. Kata Kunci: Bahan Invigorasi; Daya Berkecambah; Lama Perendaman; Padi

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Jurusan Pertanian > Prodi Teknologi Benih
Depositing User: Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id
Date Deposited: 06 Sep 2022 07:55
Last Modified: 06 Sep 2022 07:55
URI: http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/346

Actions (login required)

View Item View Item