Pengaruh Bahan Perendaman pada Tahap Ekstraksi Terhadap Mutu Benih Melon (Cucumis Melo L.) Varietas Green Flash

Inayah, Azizah Khoirul (2023) Pengaruh Bahan Perendaman pada Tahap Ekstraksi Terhadap Mutu Benih Melon (Cucumis Melo L.) Varietas Green Flash. Diploma thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.

[img] Text
8. INTISARI.pdf

Download (207kB)

Abstract

Benih berkualitas yaitu benih yang memiliki mutu yang tinggi. Salah satu metode untuk pengolahan benih adalah dengan mengunakan metode ekstraksi cepat, ekstraksi digunakan untuk pemisahan benih dengan lendirnya. Penelitian tugas akhir bertujuan untuk mengetahui bahan perendaman pada tahap ekstraksi benih secara cepat dan tepat untuk menghilangkan lendir pada benih melon yang menghambat perkecambahan benih terhadap mutu fisiologis. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret- Mei 2023 di CV Multi Global Agrindo, Karanganyar serta di Laboratorium Teknologi Benih Polbangtan Yogyakarta dan merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) non faktorial. Faktor I berupa bahan perendaman ekstraksi (E) yaitu kontrol, HCl 2%, Kapur Tohor, Fermentasi 24 jam, dan Detergen. Terdapat 5 perlakuan dengan masing-masing 4 ulangan. Parameter dalam penelitian ini yaitu daya kecambah, keserempakan tumbuh, indeks vigor, dan potensi tumbuh maksimum. Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan analisis sidik ragam (ANOVA). Hasil penelitian menunjukkan perlakuan bahan perendaman pada tahap ekstraksi yang terbaik untuk menghasilkan benih melon yang bermutu adalah bahan ekstraksi perendaman dengan HCl 2% selama 2 jam mampu menghilangkan sarkotesta melon yang menghambat perkecambahan, ditunjukkan dengan parameter indeks vigor, daya kecambah, keserempakan tumbuh dan potensi tumbuh maksimum yang berbeda sangat nyata. Kata kunci : Benih melon, ekstraksi, bahan perendaman,mutu benih

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Jurusan Pertanian > Prodi Teknologi Benih
Depositing User: Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id
Date Deposited: 04 Oct 2023 07:44
Last Modified: 04 Oct 2023 07:44
URI: http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/557

Actions (login required)

View Item View Item