Makkie, Ahmad (2023) Pemberdayaan Petani Melalui Inovasi Olahan Ubi Alabio di Desa Galagah Kecamatan Sungai Tabukan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Diploma thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat petani dan menyusun rancangan pemberdayaan petani melalui ionovasi olahan ubi alabio. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Galagah Kecamatan Sungai Tabukan Kabupaten Hulu Sungai Utara pada bulan Juli 2022-bulan Februari 2023. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui minat petani tentang inovasi olahan ubi alabio. Identifikasi inovasi olahan ubi alabio yang dapat menjadi nilai tambah dan menyusun rancangan pemberdayaan petani melalui inovasi olahan ubi alabio. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan teknik pengambilan data melalui kuesioner dan analisis data dilakukan secara deskriptif. Pemilihan sampel diambil dari 3 kelompok tani yang berjumlah 71 orang orang dilakukan secara purposive, sedangkan pengambilan sampel responden menggunakan Proportional Random Sampling dengan jumlah sebanyak 42 petani responden. Hasil penelitian minat dalam kajian ini, pencapaian minat petani dalam inovasi ubi alabio 14 petani dengan persentase (33,33%) dalam kategori tinggi, dan 28 petani dengan persentase (66,67%) termasuk dalam kategori sedang, sedangkan minat petani pada olahan ubi alabio kurang berminat atau berada di kategori sedang persentase rata-rata 76,57%. Hasil pemberdayaan, paired samples statistic statistik deskriptif hasil pre test dan post test dengan nilai rata-rata pre test 13,2917 dan rat-rata post test 20,6667, hasil Paired Samples Correlations, hubungan antara kedua data yakni pre test dan post test, dimana hasil signifikansi 0,6270,05 menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara variabel awal dengan variabel alhir, hasil pada Paired Samples Test nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,000<0,05 maka dapat kita simpulkan bahwa terdapat perbedaan yang nyata antar hasil penyuluhan dan demonstrasi cara pada hasil pre test dan post test. Kata Kunci: Minat, Inovasi, Ubi Alabio
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Jurusan Pertanian > Prodi Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan |
Depositing User: | Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id |
Date Deposited: | 06 Sep 2024 08:18 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 08:18 |
URI: | http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/790 |
Actions (login required)
View Item |