Wardoyo, Eko (2023) Adopsi Petani terhadap Program Kartu Tani di Desa Gadu Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten Pati. Diploma thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat adopsi petani terhadap program kartu tani dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi adopsi petani terhadap program kartu tani di Desa Gadu Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten pati. Populasi dalam penelitian ini petani sebanyak 358 petani, dengan ukuran sampel sebesar 72 petani yang terdiri dari 16 petani dari kelompok tani Tani Ngrandu Makmur, 14 petani dari kelompok tani Tani Mulyodan 42 petani dari kelompok tani Tani Makmur Sampang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi, angket dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan tingkat adopsi petani di Desa Gadu Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten Pati Terhadap program kartu tani berada pada tingkat adopsi. Hal ini terlihat dari ke5 tahapan dalam adopsi inovasi pertanian, pada tahap awareness 83,3% petani menguasai program kartu tani, interest 98,5% tertarik untuk mengikuti program kartu tani, evaluation 55,6% menerima program kartu tani dan pada tahapan trial663,9% petani mencoba meggunakan kartu tani. Sedangkan pada tahapan tertinggi dari proses adopsi yaitu tingkat adopsi, sebagian besar petani 51,5% masih ragu-ragu dalam mendukung program kartu tani. Faktor-faktor yang mempengaruhi adopsi petani terhadap program kartu tani di Desa Gadu Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten Pati yaitu, peran penyuluhan dan karekteristik inovasi pertanian. Hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi (p-value) pada masing-masing uji-t ketiga variabel tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi 5%. Sedangkan katiga variabel bebas lainnya yaitu melliputi pendidikan, luas lahan garapan dan pengalaman menggunakan kartu tani tidak berpengaruh secara signifikan terhadap adopsi petani terhadap program kartu tani di Desa gadu Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten Pati. kata Kunci:Adopsi, Petani, Kartu Tani
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Jurusan Pertanian > Prodi Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan |
Depositing User: | Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id |
Date Deposited: | 06 Sep 2024 08:08 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 08:08 |
URI: | http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/818 |
Actions (login required)
View Item |