Sumardi, Sumardi (2023) Persepsi Petani Padi (Oryza sativa) dalam Penggunaan Pupuk NPK 15-10-12 di Desa Sukoharjo Kecamatan Mertoyudan Kabupaten Magelang. Diploma thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.
Full text not available from this repository.Abstract
Tugas Akhir ini dilaksanakan pada Januari sampai dengan JUli 2023 di Desa Sukorejo, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui persepsi petani dan pengaruh faktor: umur, pendidikan, luas garapan, dan pengalaman penggunaan pupuk NPK 15-10-12 pada tanaman padi. Kajian merupakan deskriptif kuantitatif. Penentuan populasi ditentukan dengan cara purposive dan penentuan sampel ditentukan secara simple random sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 35 orang yang merupakan petani padi yang menggunakan pupuk NPK 15-10-12 di Desa Sukorejo. Data diperoleh melalui kuisioner, wawancara dan observasi dimana analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil dari analisis deskriptif yang diperoleh menunjukkan bahwa persepsi petani terhadap penggunaan pupuk NPK 15-10-12 berada dalam kategori sedang dengan jumlah nilai sebesar 2770. Hasil analisis linier berganda menunjukkan bahwa umur (X1), pendidikan (X2), Luas Garapan (X3) dan pengalaman (X4) berpengaruh sangat signifikan (0,000<0,05) terhasap persepsi petani(Y). Kata Kunci: Persepsi, NPK, Petani Padi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Jurusan Pertanian > Prodi Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan |
Depositing User: | Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id |
Date Deposited: | 06 Sep 2024 08:04 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 08:04 |
URI: | http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/829 |
Actions (login required)
View Item |