Kholida, Fortuna Nova (2024) Pengaruh Customer Relationship Management (CRM) Terhadap Loyalitas Pelanggan Produk Herbal Azzahra (Studi Kasus di PT Naturindo Surya Niaga). Diploma thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.
Full text not available from this repository.Abstract
Tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh customer relationship management terhadap loyalitas pelanggan produk herbal Azzahra di PT Naturindo Surya Niaga. Penelitian ini berjenis deskriptif kuantitatif dengan metode pengambilan data menggunakan wawancara, observasi, dan kuesioner. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan rumus Slovin sehingga diperoleh sebanyak 87 responden. Analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linieritas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi liniear sederhana, uji parsial (uji t), dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa customer relationship management berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan produk herbal Azzahra dengan nilai sebesar 60,2% dengan tingkat hubungan interpretasi koefisien determinasi ialah kuat, sehingga 39,8% merupakan variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. Kata Kunci : customer relationship management, loyalitas pelanggan, regresi linear sederhana
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Jurusan Pertanian > Prodi Agribisnis Hortikultura |
Depositing User: | Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id |
Date Deposited: | 11 Sep 2024 01:43 |
Last Modified: | 11 Sep 2024 01:43 |
URI: | http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/889 |
Actions (login required)
View Item |