Shoyfiyah, Safira (2024) Pengembangan Usaha Bawang Merah (Allium cepa L.) Asal Umbi dan True Shallot Seed (TSS) sebagai Model Pemberdayaan Masyarakat (Studi Kasus di Kalurahan Parangtritis, Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul). Diploma thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.
Text
Safira Shoyfiyah-1-16.pdf Download (1MB) |
Abstract
Kajian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis perbedaan hasil produksi dan pendapatan dari usahatani bawang merah umbi dan True Shallot Seed (TSS) serta merancang desain pemberdayaan masyarakat dari perbandingan usahatani bawang merah umbi dan TSS. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari - Juni 2024 di Kalurahan Parangtritis, Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul. Penelitian ini menggunakan metode penelitian komparatif dengan sampel sebanyak 33 petani bawang merah TSS dan 14 petani bawang merah umbi yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil produksi bawang merah umbi dan TSS pada off season yaitu sebanyak 475 kg/1000 m2 dan 398 kg/1000 m2 Perbandingan hasil produksi bawang merah umbi dan TSS menggunakan SPSS menunjukkan Sig. (2-tailed) sebesar 0,597 > 0,05 yang artinya tidak terdapat perbedaan produksi yang signifikan. Biaya usahatani bawang merah TSS pada off season di lahan pasir yaitu sebesar Rp7.106.500 sedangkan usahatani bawang merah umbi sebesar Rp9.427.000. Total penerimaan usahatani bawang merah umbi lebih besar yaitu Rp8.550.000 dari penerimaan usahatani bawang merah TSS yang sebesar Rp5.963.636,364. Hasil uji statistik perbandingan pendapatan menggunakan SPSS menunjukkan bahwa Sig. (2-tailed) sebesar 0,879 > 0,05 yang artinya tidak adanya perbedaan pendapatan yang signifikan. Desain pemberdayaan yang dilakukan yaitu meningkatkan sikap dan keterampilan petani bawang merah TSS agar mandiri dalam menyiapkan kebutuhan bibit sehingga dapat menekan biaya usahatani bawang merah. Kata Kunci : bawang merah umbi, pendapatan, pemberdayaan, produksi, true shallot seed
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Jurusan Pertanian > Prodi Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan |
Depositing User: | Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id |
Date Deposited: | 02 Oct 2024 02:36 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 02:36 |
URI: | http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/940 |
Actions (login required)
View Item |