Analisis Rantai Pemasaran Produk Sambiloto di CV Herbal Anugrah Alam

Isgiyarto, Wahyu Apri (2023) Analisis Rantai Pemasaran Produk Sambiloto di CV Herbal Anugrah Alam. Diploma thesis, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang.

[img] Text
8. INTISARI.pdf

Download (88kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis rantai pemasaran, menganalisis margin rantai pemasaran dan analisis efisiensi rantai pemasarann produk simplisia kering sambiloto di CV Herbal Anugrah Alam yang dilakukan pada bulan April – Mei 2023. Pemilihan lokasi dilakukan secara sengaja, sedangkan pengambilan sampel responden menggunakan purposive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Analisis data yang digunakan yaitu kualitatif dan kuantitatif. Hasil dari penelitian analisis rantai pemasaran produk simplisia kering sambiloto yaitu terdapat 4 rantai pemasaran. Margin rantai pemasaran produk sambiloto di CV Herbal Anugrah Alam yaitu rantai pemasaran I sebesar Rp134.000, rantai pemasaran II sebesar Rp296.000, rantai pemasaran III sebesar Rp146.000 dan rantai pemasaran IV sebesar Rp304.000 sedangkan rantai pemasaran yang paling efisiensi adalah rantai pemasaran I. Selain itu terdapat produk simplisia kering sambiloto yang kurang efisien pada rantai pemasaran II produk simplisia kering dengan nilai efisiensi 37,13% dan rantai pemasaran IV sebesar 39,06%. Margin pemasaran CV Herbal Anugrah Alam yaitu pada rantai pemasaran I sebesar Rp134.000, rantai II Rp134.000, rantai III Rp131.000 dan rantai IV sebesar Rp131.000. Pemasaran CV Herbal Anugrah Alam yang paling efisien di rantai pemasaran II. Kata kunci: efisiensi, margin, rantai pemasaran, sambiloto

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Jurusan Pertanian > Prodi Agribisnis Hortikultura
Depositing User: Unnamed user with email admin@pertanianpolbangtanyoma.ac.id
Date Deposited: 29 Sep 2023 02:07
Last Modified: 29 Sep 2023 02:07
URI: http://repository.pertanianpolbangtanyoma.ac.id/id/eprint/532

Actions (login required)

View Item View Item